Sorry, your browser does not support JavaScript!
Scroll to top
 

Dinas KOMINFO Kabupaten Kediri Kembali Gelar BIMTEK Penyusunan Smart City Tahap 2, Semakin Memantapkan Kabupaten Kediri Menuju Smart City

Kegiatan Satker
Oleh ADMINISTRATOR
10 Agu 2023, 18:00:32 WIB

Dinas KOMINFO Kabupaten Kediri Kembali Gelar BIMTEK Penyusunan Smart City Tahap 2, Semakin Memantapkan Kabupaten Kediri Menuju Smart City

Kediri - Pemerintah Kabupaten Kediri, melalui dinas komunikasi dan informatika kabupaten Kediri kembali menggelar bimbingan teknis " Penyusunan Master Plan Smart City dan Quick Win Program Unggulan Kabupaten Kediri" tahap 2 dalam rangka pelaksanaan program gerakan menuju Smart City tahun 2023. Acara ini di selenggarakan di Hotel Front One In  dalam dua hari yaitu tanggal 9-10 Agustus 2023. 

Kepala bidang APTIKA Dinas KOMINFO Kabupaten Kediri, Ahmad Sholeh Mustaqim, S.T., M.T menyampaikan " kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari BIMTEK Tahap 1 yang peserta nya adalah perwakilan OPD di Kab. Kediri".

Dalam kegiatan ini sebagai pemateri dari KEMENKOMINFO  adalah Dra. Andrari Grahitandaru,M.Sc  menyampaikan "  apabila konsep smart city dapat di terapkan dengan baik di Kab.Kediri, visi & Misi pembangunan daerah dapat di capai, kualitas pengelolaan pemerintahan akan semakin baik dan kualitas pelayanan publik di semua sektor akan meningkat". 

Bimtek yang  di laksanakan selama dua hari ini di dampingi juga oleh Tenaga ahli yang telah di tunjuk Kementrian Kominfo agar output tersusunnya Masterplan Smart City yang sesuai dengan data dan informasi yang di peroleh dari hasil kegiatan BIMTEK, yang selanjutnya akan diimplementasikan dalam program Smart City.(By.Dinas Kominfo Kab.Kediri)
 

   

 

 

 

Tinggalkan komentar Anda via CommentBox


Tulis komentar